Dari sekian banyak sajian nasi yang cukup digemari, nasi bakar memiliki ruang tersendiri di hati para penggemarnya. Sempat menjadi trend di tahun 2000-an, sajian nasi ini hadir dengan berbagai varian isian berbeda. Ada yang memiliki isian dari daging ayam, sapi, rendang, ikan, hingga udang. Hadir dengan cara memasak yang unik yaitu dibakar menjadikan nasi yang dihidangkan memiliki rasa dan aroma yang khas.
Tidak hanya itu, sajian ini juga dikenal dengan bumbu rempah yang kaya, sehingga terasa gurih dan tentunya membekas. Sajian ini dapat dinikmati kapan saja, tidak terbatas waktu seperti pagi, siang atau malam saja.
Sajian unik dan beraroma tersebut juga kini dapat ditemui dengan mudah, bahkan banyak pula diantaranya layanan nasi kotak terdekat yang juga turut menyediakannya. Sementara itu, untuk varian lauk yang ada di dalamnya pun sangat beragam, bahkan ada yang menyertainya dengan lelehan keju mozarella atau memberikan topping seafood seperti gurita, cumi dan lainnya.
Jenis-jenis nasi bakar
Untuk Anda yang ingin mencoba mencicipi sajian nasi bakar dengan varian yang unik dan menarik. Cobalah untuk mencicipi beberapa varian dari jenis nasi tersebut berikut ini :
1. Nasi Bakar Cumi
Meskipun sajian nasi yang satu ini tidak menggunakan bahan cumi asin, namun rasa yang dihadirkannya cukup asin dan gurih. Sementara itu, cumi yang digunakan tentunya merupakan cumi segar yang direndam pada air panas terlebih dahulu. Setelah itu barulah cumi tersebut dipotong dan kemudian ditumis disertai dengan bumbu rempah.
2. Nasi Bakar Oncom
Jika umumnya oncom digunakan sebagai isian dari combro, ia juga dapat dicampur dengan nasi. Untuk pembuatan nasi ini tidak jauh berbeda dengan cara pembuatan oncom untuk isian combro. Dengan kata lain, bahan oncom dibumbui terlebih dahulu seperti ditambah bahan bawang, cabai, hingga daun kemangi. Setelah itu bahan oncom dapat dicampur dengan nasi dan kemudian dibungkus menggunakan daun pisang sebelum akhirnya dibakar.
3. Nasi Bakar Teri
Jika dibandingkan dengan sajian nasi lainnya, untuk nasi dengan bahan ikan teri ini termasuk dalam hidangan favorit yang banyak diminati. Nasi ini dibuat dengan menggunakan ikan teri yang telah ditumis terlebih dahulu bersama bumbu rempah. Seperti halnya campuran cabai merah, cabai hijau dan bumbu lainnya.
4. Nasi Bakar Tuna Pedas
Sesuai dengan nama yang dimilikinya, nasi ini terbuat dari campuran nasi dengan ikan tuna yang sudah dimasak menggunakan bumbu pedas. Untuk ikan tuna yang digunakannya itu sendiri dikukus terlebih dahulu, kemudian disuwir dan ditumis menggunakan bumbu rempah. Untuk nasi yang dicampur dengan ikan tuna bumbu rempah ini tentunya akan menghadirkan aroma yang khas.
5. Nasi bakar Ayam Kemangi
Jika sebelumnya daun kemangi hanya digunakan dalam memasak oncom. Kini daun kemangi tersebut digunakan dalam memasak daging ayam. Dalam hal ini daging ayam dipotong terlebih dahulu, kemudian diberikan tambahan berupa bumbu kuning serta daun kemangi. Untuk menambahkan sensasi pedas Anda juga dapat menambahkan beberapa potongan dari cabai rawit merah di dalamnya sebelum ia dibakar bersama nasi.
Manfaat dari nasi bakar
Meskipun dikenal dengan cara memasak yang unik, nasi bakar termasuk dalam sajian menu sehat. Mengapa demikian? Karena selain menggunakan bahan-bahan alami, dalam proses pembuatannya pun, bungkus yang digunakan berasal dari bahan alami pula. Sehingga menjadikannya jauh lebih sehat.
Jika Anda ingin melakukan pemesanan dari beberapa jenis sajian nasi di bagian atas tadi, cobalah untuk menggunakan layanan nasi kotak terdekat dari http://kedaikayumanis.id/. Kemudian temukan pula beragam sajian menu menarik lainnya.